Cara Mudah Membuat Wireless (Virtual Access Point) Tanpa Software di Laptop Windows

Cara Mudah Membuat Wireless (Virtual Access Point) Tanpa Software di Laptop Windows  mari kita buat wireless di laptop yang bersistem operasi windows 7.
Biasanya membuat wireless di laptop itu menggunakan Adhoc dan cara nya agak ribet, karena orang yang mau connect harus menyetting IP terlebih dahulu, yang saya gunakan adalah Virtual Access Point, jadi ketika seseorang terkoneksi ke wireless saya, akan langsung mendapatkan IP (DHCP).

PERSIAPAN :
1. Laptop/Komputer yang memiliki Wireless
2. Koneksi Internet agar perangkat yang terhubung bisa internet.
3. Perangkat lain yang bisa digunakan untuk Connect Wireless.
Tips Cara Mempercepat Koneksi Internet Gampang !

PERSIAPANNYA :
1. Cek dulu apakah wireless kamu support untuk membuat VAP, buka cmd dan ketikan  
netsh wlan show drivers , akan muncul gambar seperti dibawah, jika Hosted Network Supported nya Yes, berarti laptop kamu bisa digunakan.
cara membuat wireless tanpa software

2. Jika belum, ketikan netsh wlan set hostednetwork mode=allow , lalu cek lagi, jika tetap tidak bisa, berarti laptop kamu tidak support.

3. Setting SSid dan password, ketikan netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=ChrisFerbianto (Nama SSID terserah) key=chrisaja (Password terserah)
Sehingga menjadi netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=ChrisFerbianto key=chrisaja
cara membuat wireless tanpa software

4. Aktifkan wireless, ketikan netsh wlan start hostednetwork .

5. Akan muncul sebuah Wireless baru dengan nama ChrisFerbianto, bisa di cek langsung dengan perangkat lain. Sampai disini Wireless memang sudah jadi tetapi orang lain belum bisa Connect, saya sudah mengalaminya ketika belum share internet, maka perangkat lain tidak akan mendapatkan IP secara otomatis, tetapi setelah saya share internet ke Wireless, perangkat lain langsung mendapatkan IP address dan bisa langsung berinternetan. Untuk itu mari kita Share internet ke Wireless
cara membuat wireless tanpa software
6. Seperti gambar diatas, Local Area 2 adalah koneksi laptop saya ke jaringan agar bisa internet, sedangkan Wireless Network 2 adalah wireless yang tadi kita buat dan belum bisa internet. 

7. Klik Local Area 2 (sesuaikan dengan nama koneksi internet kamu), lalu klik properties > pilih tab Sharing > Centang kedua kotak > Pilih nama koneksi wireless kamu, dan klik OK.
cara membuat wireless tanpa software


 8. Pengaturan selesai, coba ulang Connect ke wireless dan pasti akan langsung mendapatkan IP serta langsung internetan. Untuk matiin Wireless nya ketikan netsh wlan stop hostednetwork. 

Cara Mudah Membuat Kabel UTP RJ45 ( Straight & Cross )

Cara Mudah Membuat Kabel UTP RJ45 ( Straight & Cross )


Mungkin para sobat pusing dengan kabel UTP yang harus di Cripping ke RJ45. Tapi santai saja kawan karena Cara Mudah Membuat Kabel UTP RJ45 (Straight dan Cross) bisa kawan pelajari dengan mudah.


Ada beberapa alat yang gue pake untuk membuat kabel UTP RJ45, cikidot:

Tank Crimping

Kabel UTP
Settingan RJ45 Buat Cross Dan Straight:

1. Putih Hijau 2. Hijau 3. Putih Orange 4. Biru
5. Putih Biru 6. Orange 7. Putih Coklat 8. Coklat
1. Putih Orange 2. Orange 3. Putih Hijau 4. Biru
5. Putih Biru 6. Hijau 7. Putih Coklat 8. Coklat


Cable Tester

Cara Mudah Membuat Kabel UTP RJ45 ( Straight & Cross )  :
1. Kupas kulit kabel UTP bagian ujung, jangan sampe bagian dalem ikut kepotong.(kira-kira 2 cm).       biasa pake Tank Crimping,  juga bisa pake pisau atau gunting.

2. Luruskan dan urutankan kabel (yang berwarna warni ) sesuai yang kalian ingin buat (Cross atau Strike). 

3. Masukan kabel yang sudah lurus dan sejajar tersebut ke dalam konektor RJ45, dan pastikan semua kabel posisinya sudah benar. 

4. Lakukan crimping menggunakan Tank Crimping, tekan Tank Crimping dan pastikan semua pin (kuningan) pada konektor RJ45 sudah “menggigit” tiap-tiap kabel. Di bagian ini harus pas dan bener, agar antara kabel UTP and konektor RJ-45 bisa terkoneksi.

5. Setelah selesai pada ujung yang satu, lakukan lagi pada ujung yang lain seperti yang di atas 

6. Langkah terakhir, pengecekan kabel yang sudah kita buat tadi dengan menggunakan Cable Tester. Caranya,, kalian cuman cukup memasukan masing masing ujung kabel (konektor RJ45 yang sudah terpasang di kabel UTP) ke masing masing port yang tersedia pada Cable Tester. Tinggal di nyalain dan pastikan semua lampu LED menyala sesuai dengan urutan kabel yang kalian buat.


Contoh Cara Mudah Membuat Kabel UTP RJ45 ( Straight dan Cross )

Itulah Tutorial Membuat kabel UTP Ke RJ45 dengan 6 langkah .... Semoga bermampaat